23 Mei 2018

Game Kloning Rainbow Six Siege Telah Rilis Untuk Mobile

Game Cloning Rainbow Six Siege Akan Telah Rilis Untuk Mobile - Developer asal China memang selalu menghebohkan jagat game karena sering melakukan kloning pada game-game terkenal. Sebelumnya, kita mungkin sudah biasa melihat game yang meniru PUBG.

Namun kini muncul game yang diduga mengkloning game Rainbow Six Siege. Game tersebut adalah Medal of King: Operation Rainbow dengan developer inFunGame asal China.

Game Kloning Rainbow Six Siege Akan Segera Rilis Untuk Mobile

Walaupun game ini masih belum resmi dirilis (pada saat artikel ini dibuat), banyak yang menduga bahwa game ini hanyalah game kloning.

Pasalnya, pada trailer Medal of King: Operation Rainbow ini banyak ditemukan kemiripan dengan game Rainbow Six Siege, di trailer tersebut kita dapat melihat beberapa kemiripan diantaranya seperti latar trailer yang menggunakan map House di Rainbow Six, dan beberapa operator yang memiliki ability serupa, seperti Thermite dengan Exo-Thermite Chargenya, Smoke dengan Canisternya, kemudian Sledge dengan Hammernya dan kemudian drone dan kamera yang bisa di operasikan.


Dengan banyaknya kemiripan pada trailer diatas, saya sendiri ragu apabila game ini adalah game kloning ataukah game yang hanya diadaptasi kedalam mobile version, pasalnya pada awal trailer diatas, kita dapat menemukan logo tencent yang seperti kita ketahui bahwa tencent saat ini memiliki saham di Ubisoft.

Namun saya sendiri belum mendapatkan informasi resmi apakah game ini adalah game kloning atau game resmi yang diadaptasi untuk mobile. Gimana menurut pendapat Anda?

Game Kloning Rainbow Six Siege Akan Segera Rilis Untuk Mobile

[UPDATE] Sekarang sudah rilis dan bisa didownload di websitenya.

Pada artikel ini dibuat, game ini akan resmi dirilis 1 hari lagi dan Anda bisa menunggu countdown dan melihat informasi selengkapnya di halaman resminya yaitu di medalofking.cn/#anchor .

Label: ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Centang Beri tahu saya untuk mendapatkan notifikasi balasan dari kami.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda