Cara Menyembunyikan Jumlah Teman di Profil Facebook
Cara Menyembunyikan Jumlah Teman di Profil Facebook - Siapa yang tidak tahu Facebook, sebuah media sosial yang populer dan paling banyak digunakan oleh kalangan netizen. Selain fungsi utamanya sebagai alat atau media untuk berkomunikasi dengan jarak jauh, terkadang Facebook juga dimanfaatkan untuk kebutuhan lain, seperti untuk berbisnis, mempromosikan sebuah barang atau jasa, untuk menautkan kedalam sebuah aplikasi atau situs, dan masih banyak lagi fungsi lainnya yang kita dapat manfaatkan dari Facebook.
Facebook sedari dulu memiliki sistem pertemanan, tidak seperti Instagram yang memiliki sistem follow yang keduanya harus saling memfollow terlebih dahulu untuk dapat berkomunikasi satu-sama lain, di Facebook kita hanya perlu berteman untuk dapat saling berkomunikasi.
Jumlah pertemanan di Facebook sendiri dibatasi yakni hanya maksimal dapat menampung teman sebanyak 5000 saja. Namun, sisanya, bila ada yang ingin berteman akan tetapi teman telah mencapai batas maksimal, kita dapat mengikutinya untuk mendapatkan posting terbaru.
Kita dapat melihat jumlah teman pada profil kita. Dan apabila Anda tidak menyukai jumlah teman muncul di profil Anda untuk beberapa alasan, Anda bisa menyembunyikannya. Berikut adalah tutorialnya.
Cara Menyembunyikan Jumlah Teman di Profil Facebook
- Masuk ke akun Facebook Anda.
- Selanjutnya buka profil, scroll kebawah kemudian klik pada Teman.
- Berikutnya buka icon pena, lalu pilih Edit privasi.
- Kemudian pada Daftar Teman, klik opsi Publik, kemudian ubah menjadi Hanya saya.
Langkah diatas, adalah cara untuk menyembunyikan daftar teman melalui PC. Lalu bagaimana apabila melalui ponsel Android. Caranya tidak begitu berbeda, Anda hanya perlu masuk ke profil, lalu klik teman, selanjutnya pilih Publik, dan atur menjadi Hanya saya.
Untuk menampilkannya kembali, lakukan cara yang sama, namun pada opsi nomor 4, ubah menjadi Publik, Teman atau Teman kecuali kenalan.
Begitulah Cara Menyembunyikan Jumlah Teman di Profil Facebook, semoga dapat bermanfaat untuk Anda. Apabila Anda masih memiliki pertanyaan terkait dengan artikel ini, silahkan komentar dibawah.
Label: Facebook, Tips dan Trik
0 Komentar:
Posting Komentar
Centang Beri tahu saya untuk mendapatkan notifikasi balasan dari kami.
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda