15 Jul 2019

Cara Beli Kuota Tri 1GB Rp1500 Terbaru 2020

Bila Anda adalah pengguna Tri, Anda tidak akan melewatkan kesempatan-kesempatan untuk dapat megaktifkan paket internet murah. Tidak seperti beberapa bulan yang lalu, kini seluruh pengguna Tri berkesempatan mendapatkan kuota internet murah, tak peduli pengguna lama ataupun pengguna baru.

Cara Beli Kuota Tri 1GB Cuma Rp1500 Terbaru 2020

Beragam paket internet murah yang ditawarkan oleh Tri. Saat ini, Anda bisa menemukan beberapa variasi paket yang ditawarkan oleh Tri, yakni paket internet 3GB seharga Rp3500, paket 2.5GB seharga Rp3000, paket 2GB seharga Rp2500, dan yang terakhir dan yang paling murah yakni paket tri 1GB Rp1500.

Setiap minggunya, Tri akan memberikan penawaran-penawaran promo paket internet di atas secara random kepada seluruh penggunanya. Nah, bila Anda beruntung, Anda bisa mendapatkan paket 1GB seharga Rp1500 saja. Lalu bagaimana cara aktivasi paket internetnya? berikut adalah tutorialnya.

Cara Beli Kuota Tri 1GB Cuma Rp1500 Terbaru

Seperti yang telah saya sebutkan sebelumnya, seluruh promo paket internet murah harian tri diatas akan dibagikan kepada pengguna tri secara random. Artinya, Anda tidak secara mutlak dapat mengaktifkan paket-paket diatas dengan memilih variannya. Anda bisa mengaktifkannya setelah Anda menerima notifikasi berupa SMS dari tri bahwa Anda bisa mengaktifkan paketnya.

  1. Bila Anda beruntung, maka Anda akan menerima SMS seperti berikut, dan Anda bisa membeli paketnya
  2. Cara Beli Kuota Tri 1GB Cuma Rp1500 Terbaru 2020
  3. Selanjutnya Anda harus membalas pesan tersebut dengan 2 digit kode unik yang telah disebutkan dalam SMS, contoh kode unik seperti YF, YZ, LA, UT, dan lain sebagainya
  4. Kirim balasan tersebut ke nomor 111
  5. Tunggu beberapa saat hingga Anda menerima balasan dari tri

Paket tersebut aktif selama 24 jam penuh diseluruh jaringan. Jangan lupa bahwa paket ini akan melakukan perpanjangan otomatis setiap harinya yang akan memotong pulsa Anda sebesar Rp1500. Jadi untuk itu sebaiknya Anda tidak menghapus SMS balasan dari tri setelah berhasil mengaktifkan paketnya karena biasanya dalam SMS balasan tersebut akan ada kode khusus untuk berhenti berlangganan, sehingga disaat Anda ingin berhenti berlangganan paket tri 1GB Rp1500 ini, Anda hanya perlu melihat kodenya pada SMS tersebut.

Jika Anda tidak beruntung mendapatkan paket yang satu ini, bersabarlah dan tunggulah beberapa waktu, atau Anda juga bisa mencoba cek dial *111*1# pada ponsel Anda untuk mengetahui paket internet murah yang tri tawarkan kepada Anda.

Untuk cek kuota harian tri yang masih tersisa, Anda bisa melakukan cek kuota melalui SMS dengan menggunakan format info kuota kirim ke 234, atau Anda juga bisa melakukan cek kuota dengan mudah hanya dengan menggunakan aplikasi bima+.

Label: , ,