14 Jul 2018

Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain Secara HD

Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain Secara HD - YouTube merupakan platform berbagi video yang saat ini tengah populer digunakan oleh pengguna internet. Di YouTube Anda bisa mencari segala hal yang di inginkan yang bisa bermanfaat untuk Anda, misalnya seperti tutorial, informasi berita, sebagai sarana belajar, dan masih banyak hal lainnya.

YouTube telah banyak memiliki konten kreator aktif diberbagai dunia, bagaimana tidak, bukan hanya dapat menyebarkan hobi kreator melalui video yang di unggah ke YouTube, para konten kreator juga dibayar oleh YouTube melalui platform AdSense.

Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain Secara HD

Banyak sekali orang yang sukses dengan karirnya melalui YouTube, contohnya seperti YouTuber gaming populer PewDiePie, atau YouTuber lokal dengan konten random yaitu Raditya Dika.

YouTuber populer rata-rata memiliki foto / gambar profil yang menarik perhatian, dan seringkali kita ingin mengunduhnya untuk dijadikan sebagai wallpaper atau profil di media sosial.

Namun saat kita menekan profil maka tidak akan muncul apa-apa atau mendownload langsung foto profil langsung melalui YouTube, maka resolusi yang didapat tidak akan maksimal.

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan cara untuk mengunduh foto profil orang lain di YouTube secara HD dengan mudah. Namun cara ini hanya bisa dilakukan melalui browser di PC desktop saja. Berikut adalah tutorialnya.

Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain

  1. Langkah pertama, buka channel yang ingin foto profilnya Anda download melalui browser di PC (jika saya menggunakan Chrome).
  2. Selanjutnya, tekan CTRL + U pada keyboard.
  3. Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain Secara HD
  4. Kemudian nantinya akan terbuka tab baru secara otomatis.
  5. Berikutnya tekan CTRL + F untuk mencari kata kunci.
  6. Masukan kata kunci "og:image" (tanpa tanda petik), kemudian tekan enter.
  7. Klik URL gambar seperti yang pada gambar dibawah ini saya tandai.
  8. Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain Secara HD
  9. Lalu simpan gambar.
  10. Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain Secara HD

Kualitas gambar yang akan didapat setelah Anda menggunakan cara diatas adalah kualitas gambar yang sama dengan gambar original yang di unggah oleh pengguna aslinya.

Namun bila kualitas atau resolusi gambar masih dirasa kurang atau buram, Anda bisa menaikan resolusi gambar tersebut dengan Cara Memperbesar Resolusi Gambar atau Foto Tanpa Pecah.

Untuk mengunduh foto profil YouTube melalui ponsel atau Android, saya sendiri masih belum menemukan caranya, namun bila kedepannya saya telah menemukan caranya, saya akan mengupdatenya di artikel ini.

Begitulah Cara Download Foto Profil YouTube Orang Lain Secara HD, semoga bermanfaat. Apabila masih memiliki pertanyaan terkait dengan artikel diatas, silahkan berikan pertanyaan Anda pada kolom komentar dibawah ini.

Label: ,

1 Komentar:

Pada 10 Maret 2019 pukul 09.11 , Blogger Unknown mengatakan...

Makasih kak...sangat2 bermanfaat niceee

 

Posting Komentar

Centang Beri tahu saya untuk mendapatkan notifikasi balasan dari kami.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda