Cara Tukar Poin Telkomsel Dengan Saldo TCASH Terbaru
Cara Menukar Poin Telkomsel Dengan Saldo TCASH - Telkomsel memiliki sebuah program dimana penggunanya dapat membayar transaksi apapun. Program tersebut dinamakan dengan TCASH. Pengguna dapat membayar transaksi secara langsung di toko yang mempunyai layanan pembayaran melalui TCASH, atau melakukan pembayaran di toko online yang menyediakan fitur pembayaran melalui TCASH.
Tentu saja dengan adanya program ini, pengguna tidak perlu repot-repot menyimpan uang di saku atau dompet mereka, melainkan hanya perlu membawa ponsel dengan terlebih dahulu melakukan top up saldo TCASH Anda. Pengisian saldo juga sangatlah mudah, ada banyak metode yang bisa Anda pilih, baik melalui ATM, Mobile Banking, Internet Banking, atau di toko retail terdetak (Indomaret dan Alfamart)
Saat ini, Anda bisa mendapatkan saldo TCASH secara gratis tanpa perlu top up saldo. Masih dalam program Telkomsel, yaitu Telkomsel Poin, Anda bisa menukarkan poin Telkomsel Anda menjadi saldo TCASH. Poin ini bisa Anda dapatkan saat melakukan isi ulang pulsa. Untuk mengetahui jumlah poin, Anda bisa masuk ke aplikasi MyTelkomsel atau dengan menekan dial *700# di ponsel Anda.
Cara Tukar Telkomsel Poin Dengan Saldo TCASH
- Download dan install aplikasi MyTelkomsel di PlayStore atau AppStore
- Selanjutnya daftar (bila belum) dan login dengan menggunakan nomor Telkomsel Anda
- Masuk ke menu Telkomsel Poin, dan scroll kebawah hingga menemukan banner Tukar Telkomsel Poin Jadi TCASH, klik banner tersebut
- Lalu pilih nominal saldo TCASH yang ingin Anda dapatkan, dan pastikan poin Telkomsel Anda telah cukup untuk menukarkannya
- Tunggu beberapa saat hingga ada notifikasi bahwa penukaran telah berhasil dilakukan
Ada 3 pilihan saldo TCASH yang bisa Anda dapatkan, yakni yang pertama yaitu TCASH Rp5000 dengan nilai tukar poin Telkomsel sebesar 50, TCASH Rp10000 dengan nilai tukar poin Telkomsel 100, dan TCASH Rp20000 dengan nilai tukar poin Telkomsel 200.
Setelah Anda menukarnya dengan saldo TCASH, Anda bisa menggunakan saldo tersebut untuk melakukan transaksi apapun, baik itu untuk membeli pulsa, kuota internet, paket nelpon/sms, atau bahkan membeli barang di toko online maupun offline.
Demikian Cara Tukar Poin Telkomsel Dengan Saldo TCASH Terbaru, semoga dapat bermanfaat. Apabila Anda memiliki pertanyaan terkait dengan artikel ini, silahkan berikan pertanyaan Anda pada kolom komentar di bawah ini.
Label: Internet
0 Komentar:
Posting Komentar
Centang Beri tahu saya untuk mendapatkan notifikasi balasan dari kami.
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda