14 Sep 2016

Streaming Channel TV Luar Negeri di Android Gratis


TV merupakan saluran yang menyediakan berbagai macam hal seperti hiburan, media informasi, edukasi, dan lain lain. Jika kita ingin menonton saluran tv, tentunya kita harus mempunyai tv itu sendiri, tapi seiring perkembangan teknologi, kini tv bisa berada di genggaman anda. Apalagi channel tv luar negri yang tidak terjangkau oleh antena / tv kabel juga parabola yang rata-rata orang indonesia hanya menambah 2 satelit saja.

Biasanya bila anda streaming melalui browser, kuota data anda akan berkurang begitu cepatnya karena di beberapa browser kita tidak dapat mengatur kualitas video yang akan kita tonton seperti 360p, 480p, atau 720p, sehingga tanpa kita sadari itu akan menyedot kuota anda hingga bergiga-giga hanya dalam beberapa jam saja.

Cara Nonton Channel Luar di Android Gratis

Kembali ke judul, kini saya akan memaparkan cara nonton channel luar negri di android gratis, hanya dengan menggunakan sebuah aplikasi, anda tidak perlu repot untuk mencari channel yang anda inginkan dan juga tentunya aplikasi ini telah menyesuaikan resolusi video dengan handphone anda, jadi jangan khawatir kalau gambar akan terlalu besar atua perlu dizoom terlebih dahulu.

1) Pastikan anda memiliki kuota yang cukup untuk mendownload dan juga streaming tv di android anda, pada judul ada kata "gratis" yang dimaksud gratis adalah anda tidak perlu mengeluarkan biaya nonton pada umumnya seperti membayar tv berbayar indovision, dan lain lain.
2) Buka ke playstore, cari aplikasinya dengan keyword Mivo TV, download dan install aplikasinya seperti biasa. Mivo TV awalnya merupakan situs streaming tv yang hanya mendukung platform PC/Laptop/Notebook, namun kini juga bisa anda dapatkan dalam android anda atau iOS secara gratis.
3) Buka aplikasinya dan cari channel tv yang ingin anda tonton! happy watching tv!

Streaming akan mudah karena bisa dilakukan dimana saja dan kapanpun! anda dapat menghemat kuota data/melancarkan anda ketika sedang streaming menggunakan Mivo TV dengan mengatur kualitas video, menjadi SD (Standard Definition) atau ke HD (High Definiton) apabila anda mempunyai kuota yang cukup atau ingin menontonnya dengan kualitas paling bagus.

Selain channel luar negri, anda juga dapat menonton channel dalam negri, gimana? keren bukan? tv kini ada digenggaman anda!

Label: ,

0 Komentar:

Posting Komentar

Centang Beri tahu saya untuk mendapatkan notifikasi balasan dari kami.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda