Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain - Foto profil dapat dijadikan sebagai gambar pengenal di media sosial. Karena mungkin banyak diantara teman kalian atau Anda sekalipun yang sulit mengingat kenalan tanpa mengenali wajah atau gambar pengenal.
Berbagai media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan WhatsApp dapat dipasangi oleh foto profil. Akan tetapi media sosial WhatsApp berbeda dari media sosial lainnya yang biasanya akan menampilkan foto profil dan nama pengguna, namun media sosial WhatsApp hanya akan menampilkan nomor ponsel dan gambar pengguna saja.
Namun tahukah Anda bahwa Anda bisa mengatur foto profil Anda agar tidak terlihat oleh semua orang di obrolan WhatsApp Anda. Fitur ini disediakan oleh WhatsApp karena mungkin agar penggunanya dapat mengatur privasinya sendiri.
Secara default, saat pertama kali Anda menginstall aplikasi WhatsApp, fitur foto profil adalah hanya dapat oleh semua orang di kontak Anda, sehingga semua orang yang ada di obrolan Anda bisa melihat foto Anda.
Akan tetapi, bila Anda tidak ingin privasi Anda dilihat semua orang di kontak Anda, Anda bisa mengatur untuk menyembunyikan foto profil Anda. Berikut adalah caranya.
Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Pertama, buka aplikasi chatting WhatsApp, selanjutnya klik menu Pengaturan.
- Kemudian pilih menu Akun.
- Lalu pilih Privasi.
- Pilih Foto profil, kemudian atur menjadi Tidak ada.
- Setelah itu foto profil Anda berhasil disembunyikan dari siapapun.
Setelah menerapkan tutorial diatas, foto profil Anda akan terlihat blank disemua orang baik yang ada pada kontak Anda ataupun ketika dilihat semua orang. Lalu bagaimana bila Anda mengupload foto ke story di WhatsApp Anda? apakah akan blank juga?
Tentu tidak, story dan foto profil jelas berbeda, dan di pengaturan sendiri hanya tertera opsi pengaturan Foto profil saja yang itu artinya tidak dengan story.
Namun, pada pengaturan foto profil juga terdapat opsi Semua orang yaitu artinya foto profil Anda bisa dilihat semua orang. Pengaturan ini bisa memudahkan teman Anda mengenali Anda walaupun tidak pernah memiliki kontak satu sama lain.
Begitulah Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain, semoga membantu Anda. Apabila memiliki pertanyaan terkait artikel ini, silahkan komentar dibawah.
0 Komentar:
Posting Komentar
Centang Beri tahu saya untuk mendapatkan notifikasi balasan dari kami.
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda