7 Mei 2017

Cara Mengedit Foto Seperti Urbex di Android

Urbex merupakan singkatan dari Urban Exploration, sementara Urbex People sendiri adalah komunitas orang-orang yang sering menjelajah ketempat-tempat yang telah tua, atau telah ditinggalkan. Urbex sering disalahartikan menjadi nama effect untuk mengedit foto.

Komunitas Urbex biasanya mengambil foto ditempat-tempat yang telah tua atau ditinggalkan tanpa menggunakan effect khusus dan hanya menggunakan HDR (High Dynamic Range) yaitu hanya dengan mengatur angel dan pencahayaan dengan teknik fotografis, namun kini orang-orang malah mengakali effect agar terlihat seperti foto orang-orang urbex, didukung dengan aplikasi-aplikasi yang kini penuh dengan berbagai fitur yang memudahkan kita untuk mengedit.

Untuk user instagram pasti telah sering melihat foto dengan style urbex yang sedang trendi ini, sehingga kini kalian ingin ikut-ikutan untuk membuat foto urbex, dengan hanya di edit, gedung yang terlihat kumuh dapat terlihat seperti gedung tua yang telah lama ditinggalkan. Sehingga akan terlihat seperti foto dengan style urbex.

Cara Mengedit Foto Seperti Urbex di Android

Kita akan memanfaatkan aplikasi android yang berfungsi untuk mengedit seperti gambar urbex, yaitu dengan menggunakan Snapseed yang dapat diunduh gratis di google playstore. Aplikasi edit ini tidak kalah dengan lightroom/photoshop di pc, namun tentu banyak kekurangan.

Cara Mengedit Foto Seperti Urbex di Android

1. Unduh dan install Snapseed di playstore.
2. Siapkan foto yang pas dijadikan style urbex.
3. Buka dan masukan foto yang ingin di edit.
4. Klik gambar pensil lalu pilih detail.
5. Atur Structure menjadi +100.
6. Klik edit lalu pilih filter HDR Scape pilih kuat, atur filter menjadi filter +87, cerah -24, saturasi -70.
7. Edit kembali lalu pilih menu filter Vinyet luar +2, dalam -38
8. Untuk menghitamkan bagian wajah, Edit lalu letakkan filter pada bagian wajah dan atur hingga hitam.
9. Dan terakhir edit bagian keseimbangan putih dengan suhu -13, rona +8.

Lihat hasilnya, sekarang foto yang telah kamu edit akan terlihat seperti style urbex, Selain menggunakan aplikasi snapseed, anda juga dapat menggunakan aplikasi adobe lightroom untuk mengedit seperti style urbex ini, namun tentu dengan cara yang sedikit berbeda.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Centang Beri tahu saya untuk mendapatkan notifikasi balasan dari kami.

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda